Sabtu, 25 Februari 2017

Manajemen Stres untuk mengatasi Pekerjaan Overload, Job Description tidak sesuai, Kompetensi Kurang

Untuk mengatasi stress karyawan akibat Pekerjaan yang overload, tidak sesuai dengan job description, atau kurangnya kompetensi seorang karyawan langkah-langkah sebagai berikut:

1.   Membuat seluruh analisis jabatan untuk setiap jabatan mulai dari jabatan tertinggi sampai dengan jabatan terendah, dengan analisis jabatan saya akan mendapatkan informasi dari suatu jabatan berupa:
a.       Nama jabatan
b.      Ikhtisar jabatan
c.       Urain tugas
d.      Bahan kerja
e.       Alat kerja
f.       Hasil kerja
g.      Tanggung jawab
h.      Wewenag
i.        Korelasi jabatan
j.        Kondisi lingkungan kerja
k.      Resiko bahaya
l.        Sayrat jabatan
m.    Prestasi kerja yang diharapkan

Hasil dari analisis jabatan tersebut adalah rumusan informasi jabatan yang akurat dan sesuai dengan kebutuhan organisasi.
2.      Setelah analisis jabatan selesai, langkah selanjut nya adalah menghitung beban kerja setiap jabatan, dengan analaisis beban kerja akan mendapatkan kebutuhan real karyawan yang harus mengisi suatu jabatan.

Dengan menggunakan analisis jabatan dan analisis beban kerja semua jabatan sudah jelas uraian tugasnya, wewewangnya, korelasi jabatannya, syarat jabatan (misal: pendidikan dan pengalaman), sudah jelas berapa jumlah karyawan yang harus mengisi suatu jabatan.
Apabila hasil analisis jabatan dan analisis beban kerja, pekerjaan memang overload, maka mengusulkan penambahan karyawan, apabila penambahan karyawan belum bisa dilaksanakan maka dilakukan pemerataan beban kerja secara proporsional sampai mendapatkan penambahan karyawan baru. Untuk memotivasi para karyawan, hal yang perlu dilakukan:
1.      Pendekatan-pendekatan individu
-          Mengimplementasikan teknik manajemen waktu, meningkatkan latihan fisik, latihan relaksasi, meluaskan jaringan dukungan sosial
2.      Pendekatan organisasi,
-          Membangun budaya dan iklim kerja yang kondusif
-          Membangun kualitas kehidupan kerja
-          Mengurangi konflik dan memperluas peran karyawan dalam organisasi

-          Membuat perencanaan karier dan memberi konseling

Tidak ada komentar:

Posting Komentar